
kendarikota.bnn.go.id, Kendari – Salah satu upaya untuk menjaga kesehatan pegawai, BNN Kota Kendari rutin melaksanakan senam kebugaran jasmani di halaman kantor BNN Kota Kendari. Senam yang dilaksanakan Jumat pagi tersebut (5/2) diikuti oleh seluruh ASN dan Tenaga Kontrak lingkup BNN Kota Kendari sebanyak 36 orang pegawai.
Senam kesehatan dan kebugaran jasmani tersebut diikuti dengan penuh antusias oleh seluruh pegawai. Para pegawai begitu bersemangat mengikuti gerakan yang diarahkan oleh instruktur senam, ibu Sumartini dengan iringan musik. Kegiatan dimulai pada pukul 08.00 dan selesai pukul 09.00.
Kegiatan yang rutin dilaksanakan setiap Jum’at pagi tersebut merupakan kegiatan yang tercantum dalam DIPA (Daftar Isian Penggunaan Anggaran) BNN Kota Kendari, bertujuan sebagai sarana untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh para pegawai.
#warondrugs
#hidup100persen
#IndonesiaBersinar
#cegahcovid19